Rabu, 30 Desember 2015

perbedaan MA dan SMA



NAMA           : ENI ROSITA
NPM               : 1411050286
JURUSAN     : PENDIDIKAN MATEMATIKA 3E
M. KULIAH  : PSIKOLOGI PENDIDIKAN

Secara umum, sekolah menengah di Indonesia diwadahi oleh tiga lembaga, yakni SMA (Sekolah Menengah Atas), SMK (Sekolah Menengah Kejuruan), dan MA (Madrasah Aliyah).
Analisis SMA dan MA
            SMA (Sekolah Menengah Atas) bertujuan menyediakan dan meyiapkan siswa-siswi yang hendak melanjutkan study ke jenjang yang lebih tinggi, akademi dan perguruan tinggi.
            Di SMA pada kelas XI seluruh siswa-siswi diberikan pilihan untuk melanjutkan pendidikan yang menjurus, yaitu ada tiga pilihan yang bisa dipilih oleh siswa sesuai dengan kemampuan dan keinginan para siswa yang bertujuan sebagai bekal ke jenjang pendidikan yang lebih tinggi. Adapun pilihan yang ada untuk siswa-siswi di SMA yaitu: jurusan IPA (Ilmu Pengetahuan Alam), IPS (Ilmu Pengetahuan Sosial) dan jurusan Bahasa.
            Dari segi mata pelajaran keagamaan di SMA hanya ada mata pelajaran Bahasa Arab dan PAI (Pendidikan Agama Islam).
            Dari segi pakaian atau seragam, bagi siswi tidak diharuskan mengguna jilbab, tetapi pada zaman saat ini maka siswi mulai diharuskan untuk menggunakan jilbab, terkecuali bagi siswi yang nonmuslim. sedangkan
            MA (Madrasah Aliyah) bertujuan mengantarkan siswa-siswi memasuki perguruan tinggi umum maupun perguruan tinggi Islam, tetapi MA akan lebih menjurus tentang keagamaan, misalnya ke perguruan tinggi seperti IAIN dan UIN.
Di MA pada kelas XI seluruh siswa-siswi diberikan pilihan untuk melanjutkan pendidikan yang menjurus, yaitu ada tempat pilihan yang bisa dipilih oleh siswa sesuai dengan kemampuan dan keinginan para siswa yang bertujuan sebagai bekal ke jenjang pendidikan yang lebih tinggi. Adapun pilihan yang ada untuk siswa-siswi di MA yaitu: jurusan IPA (Ilmu Pengetahuan Alam), IPS (Ilmu Pengetahuan Sosial), jurusan Bahasa dan jurusan keagamaan.
            Dari segi mata pelajaran keagamaan di MA  mata pelajaran PAI (Pendidikan Agama Islam) dipecah menjadi beberapa mata pelajaran yaitu Bahasa Arab, Aqidah Akhlaq, Sejarah pendidikan Islam, fiqih dan Al-Qur’an Hadist.
            Dari segi pakaian atau seragam, di MA bagi siswi sudah diwajibkan untuk menggunakan jilbab.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar